Ulakan News, Kunjungan Kemenko PMK-RI ke Sumatera Barat di tutup dengan kegiatan rapat koordinasi gabungan pembahasan pemerataan pembangunan wilayah. Rapat Koordinasi ini dilaksanakan di Aula Dinas PMD Sumatera Barat pada Jum'at (13/11) pagi.
Dalam rapat koordinasi tersebut ada beberapa hal yang akan dibahas yaitunya tentang hasil kunjungan kerja ke kabupaten Padang Pariaman, penyampaian hasil Rakor pencapaian pembangunan kabupaten kepulauan Mentawai, 9 September 2020 dan startegi capaian target RPJMN 2020-2024.
RapatKoordinasi ini di hadiri Langsung oleh seluruh OPD terkait di sumatera barat dan secara virtual juga dihadiri oleh pejabat lintas kementrian diantaranya ada 7 kementrian dibawah koordinasi kemenko PMK RI. Rapat Koordinasi ini dipimpin langung oleh Bapak Mayjen TNI (PURN) Dody Husodo HGS, S.IP, M.M selaku Deputi bidang pemerataan pembangunan wilayah dan penanggulangan bencana dari Kemenko PMK-RI.
Rapat ini dimulai dengan pembahasan Kunjungan kerja oleh kemenko PMK RI didampingi oleh KEMENDESA PDTT RI ke Ekowisata dan Edukasi Green Talao Park Nagari Ulakan Kecamatan Ulakan Tapakis , Kabupaten Padang Pariaman Sebagai kawasan desa prioritas Nasional.
Di akhir sambutannya, Bapak Mayjen TNI Purn Dody Usodo HGS, S.IP, M.M selaku Deputi Bidang Pemerataan Pembangunan wilayah dan penanggulangan bencana dari Kemenko PMK-RI menyerahkan BuKu kawasan desa prioritas nasional kepada Gubernur Sumatera Barat dan bupati padang pariaman yang dalam hal ini diwakili oleh Bapak Syafrizal selaku Kepala dinas PMD Provinsi Sumatera Barat dan Kepala Dinas PMD kabupaten Padang Pariaman, Bapak Erman, S,Sos, M.M.
"Insya Allah melalui kebijakan - kebijakan dan program dari Nasional, Nagari Ulakan akan berproses menjadi Nagari yang madani dan mandiri. Mohon do'a restu dari semua pihak terkhusus kepada unsur masyarakat, Ninik mamak ,alim ulama, cadiak pandai dan seluruh pemangku kepentingan, untuk bersama mensukseskan program nasional nantinya". Ujar pak deputi yang memang putra asli ranah minang ini.
"Beri ruang untuk milenial berkarya, biarkan yg tua memirkan dananya.." tutupnya yang disambut tepuk tangan meriah oleh seluruh undangan yang hadir. (AK/SM_Panyalai)